Tumbuhan lumut merupakan tumbuhan yang mudah ditemukan di berbagai tempat, tumbuhan ini bisa tumbuh diberbagai media, seperti tanah yang lembab, batang pohon, dan batu-batuan.
Tumbuhan lumut memiliki warna dan tinggi bervariasi, tinggi tumbuhan ini rata-rata 1,2-5 cm namun ada juga yang memiliki ketinggian sampai 30 cm. Warna yang dimiliki tumbuhan lumut bervariasi dari mulai warna hijau, hitam, bahkan sampai ada yang tidak berwarna.
Tumbuhan lumut tidak pandang bulu dari segi iklim, kalau kita menemukan lumut di daerah yang memiliki iklim lembap hal itu sudah biasa tetapi tidak hanya itu, di daerah kering bahkan di gurun yang gersang pun tumbuhan lumut dapat hidup.
Struktur yang menyerupai batang terlihat seperti tangkai. sedangkan, struktur yang mirip daun tamapak lembaran berwarna hijau.
Tumbuhan lumut, tumbuhan yang termasuk dalam tumbuhan yang tidak memiliki pembuluh, oleh sebab itu tumbuhan ini tidak bisa mengangkut cairan melalui batang pohonnya. Proses pengambilan air dilakukan secara langsung dari dasar tempat tumbuhnya atau dari udara.
Dengan sifat seperti itu tumbuhan ini dapat tumbuh di tempat atau lingkungan tanaman lain tidak bisa tumbuh. Seperti contoh, tumbuhan dapat tumbuh di daerah bekas tumpahan lava atau bekas kebakaran hutan.
Proses perkembangbiakkan tumbuhan lumut mengalami dua tahap pergiliran keturunan, pertama, tahap sporofit yang menghasilkan spora dan tahap gametofit yang dapat menghasilkan sel kelamin (sel gamet). Nah begitu penjelasan secara singkat bagai mana proses perkembangbiakkan pada tumbuhan lumut.
Sedangkan untuk klasifikasi tumbuhan lumut dikelompokan menjadi tiga kelas, yaitu :
- Lumut Hati (Hepaticopsida)
- Lumut Hati Berdaun (Jungermanniopsida)
- Lumut Hati bertalus (Marchantiopsida)
2. Lumut Tanduk (Anthocerotopsida)
3. Lumut Sejati (Bryopsida)
(Sumber Buku: Pengelompokan Tumbuhan. Penulis : Wulan Tresnasari G. Sumber Foto: www.commons.wikimedia.org )
3. Lumut Sejati (Bryopsida)
(Sumber Buku: Pengelompokan Tumbuhan. Penulis : Wulan Tresnasari G. Sumber Foto: www.commons.wikimedia.org )
|
SEJARAH BUDAYA
Follow @pengetahuan_top |
|